Makanan tertentu diketahui bisa membantu meningkatkan kesuburan. Peneliti mengungkapkan diet mediterania dengan konsumsi alpukat dan minyak zaitun bisa meningkatkan keberhasilan IVF (in vitro fertilisation) atau bayi tabung.
Peneliti mengklaim diet mediterania bisa meningkatkan 3 kali lebih besar peluang keberhasilan bagi perempuan yang tengah menjalani perawatan kesuburan. Dalam hal ini termasuk mengonsumsi alpukat dan juga menambahkan minyak zaitun pada salad.
Sebuah studi menemukan lemak tak jenuh tunggal yang ditemukan dalam minyak zaitun, minyak bunga matahari, kacang-kacangan dan biji-bijian lebih baik daripada jenis lemak lain untuk calon ibu.
Ditemukan konsumsi tinggi dari makanan ini membuat perempuan 3,4 kali lebih mungkin punya anak setelah IVF dibanding orang yang sedikit mengonsumsinya. Sebaliknya lemak jenuh dalam mentega dan daging merah sebaiknya dikurangi.
Para ahli yang melakukan studi percaya lemak tak jenuh tunggal sudah diketahui bisa melindungi jantung dan dapat meningkatkan kesuburan dengan menurunkan peradangan dalam tubuh.
"Jenis makanan terbaik yang dikonsumsi adalah alpukat yang memiliki banyak lemak tak jenuh tunggal dan juga minyak zaitun," ujar pemimpin studi Professor Jorge Chavarro, seperti dikutip dari Dailymail, Minggu (8/7/2012).
Prof Chavaro menuturkan sementara hasil yang menarik adalah pertama kalinya diketahui bahwa lemak makanan dikaitkan dengan hasil yang lebih baik pada proses bayi tabung. Studi ini dilakukan pada 147 perempuan yang tengah mengikuti program IVF di Massachusetts General Hospital Fertility Center.
"Berbagai jenis lemak yang dikonsumsi diketahui memiliki efek yang berbeda pada proses biologi yang bisa mempengaruhi hasil dari reproduksi yang dibantu," ujar Prof Chavarro.
Selain mengonsumsi lebih banyak makanan yang mengandung lemak tak jenuh tunggal, calon ibu juga tetap disarankan mengonsumsi ikan sebagai sumber asal lemak omega 3 yang baik.
0 komentar:
Posting Komentar